Pelatihan Mengaransemen Lagu Rakyat Bali untuk Guru Seni Budaya SMP Kabupaten Buleleng
Isi Artikel Utama
Abstrak
Mata pelajaran seni musik menuntut keterampilan guru dalam mengorganisasi materi pembelajaran dan memberikan demonstrasi permainan lagu dan musik. Namun para guru seni budaya Sekolah Menengah Pertama (SMP) Kabupaten Buleleng belum memahami teknik mengaransemen lagu dalam bentuk vokal kelompok pada mata pelajaran seni musik khususnya pada kompetensi dasar teknik pengembangan ornamentasi ritmis maupun melodis lagu dalam bentuk vokal kelompok. Oleh karena itu, mereka membutuhkan suatu pelatihan. Program pelatihan yang berlangsung selama enam bulan sejak 05 April 2024 ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam hal pengetahuan dan keterampilan praktis tentang teknik mengaransemen lagu rakyat Bali dalam bentuk vokal kelompok.; Sasaran Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini adalah guru-guru seni budaya (SMP) di Kabupaten Buleleng, dengan jumlah peserta 30 orang, sebagai perwakilan dari masing-masing SMP. Metode yang digunakan dalam Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini adalah workshop, diskusi dan sharing session, praktik langsung, dan evaluasi serta umpan balik. Proses PKM telah dilaksanakan melalui tahap presentasi dan praktik. Hasilnya menunjukkan bahwa guru-guru mampu mengaplikasikan keterampilan aransemen dalam pengajaran seni music dengan sangat disiplin, antusias dan sangat responsif dalam mengikuti praktik mengaransemen lagu. Guru telah memahami dan mampu mempraktikan cara mengaransemen lagu rakyat Bali dalam bentuk vokal kelompok. Pelatihan aransemen ini dapat lebih meningkatkan kompetensi guru dalam bidang music dan seni budaya serta dapat menumbuhkan rasa percaya diri dan memberikan guru SMP Kabupaten Bulelelng teknik dan metode baru untuk mengajarkan seni musik.
Unduhan
Rincian Artikel
![Creative Commons License](http://i.creativecommons.org/l/by-nc-sa/4.0/88x31.png)
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Referensi
Y. Kristiawan. Pengembangan Kreativitas Musik Dalam Pembelajaran Seni Budaya (Musik) Di SMA Negeri 1 Pati. Jurnal Seni Musik, Jurusan Sendratasik, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang, Indonesia, 2016.
A. Listari, F. Imansyah, & M. Marleni. Analisis Peran Guru Dalam Pembelajaran Seni Musik di Sekolah Dasar Terhadap Siswa Kelas V Tahun 2021. Indonesian Research Journal on Education, 2(2), 423-432, 2022.
R. H. Sutisna. Analisis Situasi Pembelajaran Musik Di Sekolah Dasar Di Wilayah Kabupaten Sumedang Jawa Barat. In Journal Fascho in Education Conference Proceedings (Vol. 1, No. 1), 2020.
D. Torrington, & T.C. Huat. Human Resource Management for Southeast Asia. Singapura: Prentice Hall, 1994.
Costa (dalam Presseien, B.Z.). Teaching for Intelligence: Teacher Learning that Supports Student Learning. A Collection of Articles. Illion : Sky Light Training and Publishing Inc., 1991.
N. L. Sustiawati. Reka Cipta Video Pembelajaran Mengaransemen Lagu Rakyat Bali dalam Bentuk Vokal Kelompok, 2023.
A. Arsyad. Media Pembelajaran. Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2016.
D. K. Rusman & C. Rivana. Pembelajaran berbasis teknologi dan informasi. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada, 2011.
C. Ammer. Harper’s Dictionary of Music, Barnes and Noble Books, tanpa tahun.
Tim Pusat Musik Liturgi, 2011). Tim Pusat Musik Liturgi. Menjadi Dirigen III. Yogyakarta: Pusat Musik Liturgi, 2011.
P. Bano. Kamus Musik. Yogyakarta. 2003. Kanisius, 2003.
Simanungkalit. Teknik Vokal Paduan Suara. Gramedia Pustaka Utama, 2013.
S. C. Pamungkas, “PENGGUNAAN VOKALISI HERBERT-CAESARI DALAM PENINGKATAN AMBITUS SUARA MAHASISWA PIM 3 VOKAL DI KELAS B JURUSAN PENDIDIKAN SENI MUSIK FBS UNY,” Pend Seni Musik - S1, vol. 7, no. 1, Art. no. 1, Jan 2018.
https://disbud.bulelengkab.go.id/informasi/detail/artikel/15-pencipta-lagu-merah-putih, 2024.
https://www.balisharing.com/2024/05/12/guru-smp-di-buleleng-dilatih-aransemen-lagu-rakyat-bali/, 2024.
https://rri.co.id/singaraja/daerah/685511/mengaransemen-lagu-daerah-bali-bersama-isi-denpasar, 2024.